B. Mengunjungi Situs Web dan Mengelola Alamat Situs

Setelah mengenal jendela browser Internet Explorer 6.0 dan mengetahui fungsi elemen-elemennya, kamu tentu sudah dapat menggunakan program ini untuk menjelajahi internet. Jika kamu sering menjelajahi internet, tentu akan menjumpai situs-situs yang penting atau menarik. Situs-situs seperti ini akan sering dikunjungi. Browser Internet Explorer 6.0 mempunyai fasilitas Favorites untuk mengelola situs-situs seperti ini.

1. Mengunjungi Situs Web

Situs web dapat dikunjungi dengan menuliskan alamat di baris alamat atau melalui daftar situs yang ada di menu Favorites. Langkah-langkah untuk membuka situs web adalah sebagai berikut.

  1. Jalankan browser Internet Explorer 6.0.
  2. Klik pada baris alamat untuk meletakkan kursor di bagian tersebut.
  3. Ketikkan alamat situs yang akan dikunjungi di baris alamat, misalnya mengunjungi situs Buku Sekolah Elektronik (www.bse.depdiknas.go.id). Kemudian klik tombol Go atau tekan Enter.
  4. Tunggu sampai halaman situs tersebut ditampilkan seluruhnya, seperti Gambar 5.13.
  5. Klik link yang ada di halaman tersebut untuk menjelajahi isi situs web dan memperoleh informasi yang kamu inginkan. Manfaatkan ikon navigasi di toolbar Standard (Back, Forward, Stop, Refresh, dan Home) untuk membantu menjelajah internet.

Jika kamu pernah mengunjungi suatu situs web, kamu dapat memanggilnya lagi dari jendela History. Caranya, klik ikon History. Pada jendela yang muncul, klik nama situs yang dikehendaki. Bila kamu pernah menyimpan alamat situs web dalam menu Favorites, klik dan pilih alamat situs yang ada dalam menu ini untuk membukanya. Kadang-kadang, situs yang kamu ketikkan tak kunjung ditampilkan oleh browser. Hal ini menunjukkan telah terjadi gangguan yang menyebabkan proses loading (pengambilan data) menjadi sangat lambat. Bila hal ini terjadi, hentikan proses loading dan mulai dari awal. Untuk melakukannya, klik ikon Stop untuk menghentikan loading, lalu klik ikon Refresh untuk memulai proses loading dari awal. Hampir setiap halaman web mempunyai link (hyperlink) yang menghubungkan halaman yang satu dengan halaman lain atau situs yang lain. Link inilah yang membuat halaman web menjadi kaya akan berbagai informasi. Mengapa demikian? Link menjadi jembatan antara informasi yang satu dengan informasi lain yang relevan. Berbagai situs bisa dihubungkan dengan mudah menggunakan link. Wujud link bisa berupa teks, gambar, tombol, atau penanda yang lain. Link berupa teks biasanya berwarna biru dan bergaris bawah. Ketika pointer mouse menunjuk ke suatu link, maka bentuk pointer berubah menjadi gambar tangan yang sedang menunjuk. Jika di klik, akan terbuka halaman baru sesuai dengan alamat web yang terdapat pada link tersebut.

Gambar 5.14  Link menghubungkan halaman web yang satu
dengan halaman yang lain.

Internet Explorer 6.0 dapat membuka beberapa alamat situs web sekaligus. Hal ini cukup membantu ketika harus menjalankan beberapa pekerjaan sekaligus atau saat koneksi internet sedang lambat. Sambil menunggu suatu situs web terbuka sepenuhnya, kamu Gambar 5.15  Membuka link di jendela
baru. dapat membuka beberapa situs lain di jendela

Gambar 5.15  Membuka link di jendela baru.

baru. Caranya dengan perintah File > New > Window (Ctrl+N). Pada jendela baru yang muncul, ketikkan alamat situs web pada baris alamat. Membuka jendela baru juga bisa dilakukan dengan klik kanan suatu link dan pada menu pop up yang muncul, pilih Open in New Window. Tapi ingat, terlalu banyak membuka jendela browser dapat memperberat kerja komputer. Jadi, gunakan seperlunya saja. Beberapa browser lain, seperti Mozilla Firefox dan Opera, terdapat fasilitas Tabbed Browsing, yaitu satu jendela browser dapat menampilkan beberapa tab, di mana setiap tab dapat menampilkan alamat situs web yang berbeda. Untuk membuka tab baru, klik menu File > New Tab (Ctrl+T). Karena cukup berguna, Internet Explorer versi terbaru (misalnya versi 7 dan selanjutnya) juga memiliki fasilitas ini.

Gambar 5.16  Fasilitas Tabbed Browsing dalam browser Mozilla Firefox 2.0.


 2. Mencari suatu Teks di Halaman Web

Kadang-kadang halaman web mempunyai isi berupa teks yang cukup panjang. Hal ini bisa menyulitkan untuk menemukan suatu teks di dalamnya. Untungnya Internet Explorer 6.0 mempunyai fasilitas untuk mencari suatu teks, seperti halnya dalam program Microsoft Word yang telah kamu pelajari di Kelas VIII. Untuk mencari suatu teks di halaman web yang sedang dibuka, klik dan pilih menu Edit  > Find (on This Page) (Ctrl+F). Kotak dialog Find akan muncul seperti Gambar 5.17. Ketikkan teks yang dimaksud, lalu tekan Find Next. Bila perlu lakukan berulangulang sampai menemukan bagian yang kamu kehendaki. Untuk mempertajam hasil pencarian, beri tanda centang pada Match whole word only
untuk mencari teks yang mengandung keseluruhan kata kunci yang kamu tuliskan. Pilihan Match
case untuk mengatur agar hasil pencarian hanya menampilkan teks yang tulisannya sama persis dengan apa yang kamu tulis di kata kunci. Pilihan ini membedakan kata kunci yang ditulis dengan huruf besar dan huruf kecil. Sedangkan arah pencarian, dapat diatur melalui bagian Direction.

                            Gambar 5.17  Kotak dialog Find pada browser Internet Explorer 6.0.

3. Mengatur Browser Internet Explorer 6.0

Kamu dapat mengatur program Internet Explorer 6.0 dengan konfigurasi tertentu. Contohnya agar browser tidak menampilkan gambar, sehingga dapat menampilkan situs web dengan lebih cepat. Pengaturan seperti ini dapat dilakukan melalui menu Tools > Internet Options atau menggunakan ikon Internet Options yang ada di jendela Control Panel (Start > Settings > Control Panel). Perhatikan kotak dialog Internet Options pada Gambar 5.18. Ada beberapa tab dalam kotak dialog tersebut. Pada tab General, di bagian Homepage, isikan alamat situs web yang menjadi alamat default ketika Internet Explorer 6.0 dijalankan. Misalnya www.google.co.id. Maka ketika dijalankan, browser akan membuka
situs Google. Pilihan yang lain adalah Use Current agar situs web yang sedang dibuka menjadi Home page default. Pilihan Use Blank menyebabkan browser tidak menampilkan situs web apapun ketika baru dijalankan.

                                               Gambar 5.18  Kotak dialog Internet Options.

Agar Internet Explorer 6.0 tidak menampilkan gambar dan animasi ketika sedang menjelajahi internet, klik tab Advanced. Pada bagian Multimedia, hilangkan tanda centang pada Play animation in web pages untuk menghilangkan animasi. Hilangkan tanda centang pada Show pictures agar browser tidak menampilkan gambar. Hal ini sering diperlukan ketika koneksi internet sedang lambat dan gambar tidak begitu diperlukan. Bila perlu, kamu dapat memerintah agar browser tidak menjalankan video dan suara. Pengaturan lain dari Internet Options dapat kamu pelajari dari berbagai buku yang membahas internet. Bila ada kesulitan, tanyakan kepada yang Bapak/Ibu Guru dan mereka yang lebih tahu. Manfaatkan juga menu Help sebagai panduan. Ingat, kamu tidak boleh mengatur sembarangan, karena dapat menyebabkan akses internet gagal atau mengundang datangnya virus, trojan, dan spyware ke komputermu. Bahaya, kan.

4. Mengelola Alamat Situs Web

Setelah berulang kali menjelajahi internet, tentu kamu akan menemukan situs-situs yang penting atau menarik. Situs seperti ini tentu akan sering dikunjungi. Nah, agar alamat situs itu selalu diingat komputer, simpan saja ke dalam Favorites. Caranya, cukup klik menu Favorites > Add to Favorites, maka situs web yang sedang dibuka akan dicatat dalam menu Favorites. Akan muncul kotak dialog Add Favorite seperti Gambar 5.19. Tuliskan nama situs pada kotak isian Name atau gunakan nama yang sudah ada. Tentukan tempat penyimpanannya pada kotak daftar isian Create in. Bila perlu, kamu dapat menempatkan pada folder tersendiri dengan klik New Folder. Lalu klik OK. Kelak, jika ingin membuka alamat situs tersebut, cukup klik menu Favorites atau menggunakan jendela Favorites. Mudah, cepat, dan tidak akan keliru! Untuk mengatur daftar situs yang ada, klik perintah Organize Favorites. Dalam kotak dialog ini, kamu bisa membuat, menghapus, memindahkan, mengubah nama, atau membuat folder baru. Browser yang juga memiliki fasilitas serupa, namun bisa jadi nama atau istilahnya berbeda. Misalnya pada browser Mozilla Firefox, Netscape, dan Opera, namanya adalah Bookmark.  Sayangnya, cara mengingat seperti ini hanya berlaku untuk satu komputer

Gambar 5.19  Menambahkan alamat situs ke menu Favorites.

saja. Artinya, bila kamu berpindah komputer, maka isi menu Favorite bisa jadi berbeda dengan apa yang ada di komputer sebelumnya. Untuk mengatasinya, gunakan bookmark online yang tersedia gratis di beberapa situs. Bagaimana cara membuatnya? Kamu bisa mempelajari sendiri dari buku-buku yang membahas tentang internet. Atau, gunakan internet untuk menemukannya. Bisa, kan?


Latihan

Kerjakan soal-soal di bawah  ini di buku tugasmu!

  1. Bagaimana cara mengakses situs internet yang sudah kamu ketahui alamatnya?
  2. Bagaimana cara menggunakan jendela History untuk membuka situs web?
  3. Jelaskan langkah-langkah untuk membuka dua atau lebih jendela browser sekaligus! Apa manfaat kemampuan seperti ini?
  4. Bagaimana cara menambahkan alamat suatu situs web ke dalam menu Favorites?
  5. Bagaimana cara menentukan alamat Home page default browser Internet Explorer 6.0?

 

Sumber: Buku Teknologi Informasi Dan Komunikasi Kelas 9 

Agung Bonowo Irawan Eka Padittya 2010


Share:

No comments:

Post a Comment

Popular posts